Sambutan Direksi
Assalamualaikum Wr. Wb.
Sampurasun…..
Puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa atas segala limpahan Rakhmat-Nya, kita masih bisa menjalankan kehidupan ini dengan baik.
Perusahaan Daerah Air Minum Kabupaten Purwakarta merupakan Badan Usaha Milik Daerah penyedia Sarana Penyediaan Air Minum di Kabupaten Purwakarta. Sebagai salah satu perusahaan pelayanan publik, kami dituntut untuk selalu mengikuti perkembangan teknologi untuk mendukung proses bisnis dalam pelayanan kami pada masyarakat.
Untuk menjawab kebutuhan sarana komunikasi, seiring dengan perkembangan teknologi informasi yang ada, PDAM Kabupaten Purwakarta secara bertahap mengaplikasikannya dalam beberapa media komunikasi, salah satunya adalah pembuatan situs resmi perusahaan. Hal ini dilaksanakan sebagai bentuk jawaban atas kebutuhan masyarakat pelanggan yang membutuhkan informasi tentang perusahaan ataupun sebagai salah satu media sosialisasi perusahaan bagi masyarakat pelanggan.
Dadang Saputra
Direktur Utama
Media sosial PDAM Purwakarta